Friday, December 20, 2013

Cara Yang Baik Dan Efektif Dalam Membuat Judul Skripsi

Cara Yang Baik Dan Efektif Dalam Membuat Judul Skripsi - Membuat judul skripsi mungkin tidak bisa dianggap enteng, karena pada kenyataan masih banyak yang masih bingung untuk membuat judul skripsi yang baik dan efektif. Membuat judul merupakan sesuatu yang sangat penting bagi seorang mahasiswa. Kalau dia mahasiswa S1 maka judul Skripsi, kalau dia mahasiswa S2 maka judul Tesis, jika dia mahasiswa S3 maka judul Disertasi. Pada dasarnya judul untuk ketiga karya ilmiah tersebut mudah. Tergantung tingkatannya, jika dia S2 maka akan menganggap mudah pembuatan judul-judul Skripsi dan begitu juga S3 akan menganggap mudah pembuatan judul S1 dan S2. Jadi sebenarnya pembuatan judul sebenarnya mudah.

Berikut adalah cara mendapatkan judul yang baik dan efektif:

Jangan berfikir bahwa judul harus benar-benar dari hasil pemikiran kamu. Coba buka wawasan kamu dan jangan pernah berfikir sempit tentang hal yang lebih dan hal yang mengagumkan penelitian yang akan kamu buat nantinya. Kamu bisa dapat judul dari hal-hal yang sepele. Coba kamu keluar dari lingkungan kamu yang biasa kamu lakonin. Jika kamu aktivis dalam kampus yang biasanya sibuk kesana dan kemari hingga pikiran kamu suntuk untuk berfikir menentukan judul penelitian kamu, coba keluar dari situ. Kamu bisa jalan-jalan ketempat-tempat yang berbau dengan jurusan kamu tetapi tidak didalam kampus.

Saya kasih contoh seandainya kamu mahasiswa pertanian. Kamu bisa keluar kedinas-dinas pertanian atau kamu bisa pergi kebun-kebun atau BBI. Disana kamu tanyain apa saja masalah yang mereka hadapi. Baik itu tentang pupuk, hama, penyakit, agronomi dll kemudian kamu angkat ke penelitian kampus. Kemudian kamu tulis dan besoknya diskusikan denga PA (Pembimbing akademis) kamu.

Cara lain kamu untuk dapat judul penelitian adalah melanjutkan penelitian orang. Kamu pergi ke perpustakaan baca-baca skripsi, tesis dan disertasi. Kamu cari disitu bacaan yang menyatakan bahwa penetian itu harus dilanjutkan. Biasanya kalau seperti itu kamu akan lebih mudah dalam pembuatan pendahuluan, tinjauan pustaka dan metode penelitian. Kamu cuma menentukan bagaimana kamu harus membahasnya.

Cara lain adalah dengan cara memodivikasi judul orang. Misalnya judul penelitan orang : "Pemberian Berbagai Dosis pupuk N, P, K, Mg, dan Ca pada Tanaman Padi". Kamu bisa modifikasi dengan menganti jenis pupuk misalnya dengan pupuk S, Fe, Al atau kamu bisa ganti jenis tanaman dengan tanaman yang mudah dan banyak dibudidayakan misalnya : Gandum, Sorgum, Jagung, Kedelai dll.

Demikianlah ulasan tentang Cara Yang Baik Dan Efektif  Dalam Membuat Judul Skripsi, semoga bisa bermanfaat.

No comments:

Post a Comment